#ForABetterWorldID

Issue Talk: Tampar Chris Rock, Will Smith Lakukan Respons Reaktif!

profile

campaign

Update

Hai, Changemakers!

Baru-baru ini lagi heboh banget media ngebahas soal Will Smith yang menampar Chris Rock di Oscar 2022. Kejadian ini bermula, pas Chris Rock naik ke panggung buat bacain pemenang nominasi film dokumenter.

Chris Rock buat lelucon tentang istri Will Smith, Jada Pinkett-Smith yang kepalanya botak, padahal Jada Pinkett menderita penyakit Alopecia yang membuat penderitanya mengalami kerontokan rambut yang masif. Lelucon itu sontak membuat Will Smith marah, lalu naik ke panggung dan menampar Chris Rock.
image

Sumber: cnnindonesia.com

Pro dan kontra tindakan Will Smith di Oscar 2022

Tindakan Will Smith menampar Chris Rock menuai banyak perdebatan oleh netizen, bahkan artis-artis pun ikut menyoroti tindakan Will Smith tersebut, siapa aja dan gimana tanggapannya, simak, yuk!

1. Ernest Prakasa



image

Sumber: id.wikipedia.org, instagram @ernestprakasa

Joke Chris Rock memang jahat & tidak terlalu lucu. Tapi memukul seorang pembawa acara di atas panggung sebuah perhelatan yang sangat dihormati, juga tidak bisa dibenarkan.” – Ernest Prakasa

Dalam postingan instagramnya, Ernest berpendapat kalau keduanya (Chris Rock dan Will Smith) emang salah, namun kalau harus milih mana yang lebih salah, menurutnya tindakan Will Smith lebih tidak pantas.

2. Nicki Minaj

image

Sumber: walpaperbetter.com, twitter @NICKIMINAJ

 “This is what any & every real man feels in that instant. while y’all seeing the joke he’s seeing her pain.” – Nicki Minaj

Dalam cuitannya di Twitter, Nicki Minaj berpendapat kalau tindakan yang dilakukan oleh Will Smith adalah tindakan yang sewajarnya seorang suami lakukan untuk istrinya. Bagaimana pun juga, Will Smith yang paling tahu kondisi Jada Smith, lalu dia harus duduk di barisan terdepan dan melihat istrinya menahan air mata, karena lelucon Chris Rock.

Mengapa, kejadian itu bisa terjadi?

Kalian, tahu, nggak, kalau manusia itu terbagi menjadi dua berdasarkan cara merespons sesuatu. Pertama, ada proaktif, yaitu merespons dengan kepala dingin dan memikirkan cara terbaik berdasarkan banyak pertimbangan. Kedua, ada reaktif, yaitu merespons secara langsung atau spontan berdasarkan emosi dan perasaan saat itu juga.

image

Sumber: prfmnews.pikiran-rakyat.com

Nah, kalau kasus Will Smith ini, menurut Champ termasuk ke dalam respons reaktif. Kenapa seperti itu? Karena, tindakan Will Smith terpengaruh oleh emosi dan suasana hati setelah melihat istrinya sedih pas dengar lelucon dari Chris Rock. Jadi, dia secara spontan meluapkan emosinya ke Chris Rock.

Itu dia tanggapan dari beberapa artis mengenai tindakan Will Smith di Oscar 2022 dan analisis psikologis respons Will Smith, yang ternyata termasuk ke dalam respons reaktif, loh, Changemakers. Kalau kamu sendiri, tipe proaktif atau reaktif, nih? Share di kolom komentar, ya!

Referensi:

https://www.vanguardngr.com/2022/03/oscar-2022-what-nicki-minaj-said-about-will-smith-slapping-chris-rock/amp/relatedposts_hit=1&relatedposts_origin=1788898&relatedposts_position=0 

https://toofab.com/2022/03/28/hollywood-divided-on-the-slap-will-smith-chris-rock-oscars/

https://www.suara.com/entertainment/2022/03/29/083510/ernest-prakasa-kritik-aksi-will-smith-tampar-chris-rock-di-oscar-2022?page=all

https://www.qubisa.com/article/perbedaan-sifat-proaktif-dan-reaktif

https://samahitawirotama.com/jadilah-proaktif/://www.indeed.com/career-advice/career-development/reactive-vs-proactive

heart

Hearts

heart

Komentar

Komentar

Done
Download aplikasi Campaign #ForABetterWorld untuk dunia yang lebih baik
Tingkatkan dampak sosialmu dan mari mengubah dunia bersama.
img-android
img-playstore
img-barcode
img-phone
img-phone