#BacaBeraksiBermedia

Program ini Menjadi Bagian Pendidikan #NonFormal yang Membantu Orang-Orang dalam Bidang Literasi

profile

intankagome

Update

Setiap kegiatan Indoreadgram memiliki segmen usia yang berbeda-beda, seperti : 1. Workshop Menulis Kegiatan ini biasa kami lakukan untuk segmen usia 17 tahun ke atas dan memang peserta yang hadir adalah anak muda. Inovasi yang kami lakukan dalam menerapkan workshop ini adalah dengan tema yang berbeda-beda seperti tema jurnalistik, fiksi, feature . Dampak yang kami harapkan, bahwa semakin banyak yang bisa menulis dengan baik maka semakin banyak pula bacaan baik yang bisa kita baca. 2. Workshop Mendongeng Kegiatan ini kami lakukan untuk segmen usia 17 tahun ke atas, dan peserta yang hadir dominan Ibu-Ibu Muda. Inovasi yang kami lakukan, kami bekerjasama dengan Paman Gery (Pendongeng) yang sekaligus mengajarkan tentang parenting. Dampak yang kami harapkan, para peserta yakin bahwa #SemuaBisaMendongeng dan mulai menerapkannya minimal dalam keluarga masing-masing. 3. Donasi Buku Setiap tahunnya minimal 1 kali dalam setahun kami akan memberikan buku kepada rekan komunitas yang membutuhkan buku-buku. Walau kami belum memiliki stok buku, tapi kami selalu berharap lewat adanya buku yang kami berikan dapat membantu komunitas tersebut serta menjalin tali silahturahmi di antara kami. 4. keREADta Program ini adalah kolaborasi dari Yayasan Taman Baca Inovator, Indoreadgram dan Booktube Indonesia yang sudah kami lakukan sejak 2017 dan 2018. Kami berharap program dapat membangun animo masyarakat untuk dapat memanfaatkan waktunya dengan membaca dimanapun salah satunya di kereta. Kampanye #AyoMembaca di kereta dari stasiun Jakarta Kota hingga stasiun Universitas Indonesia dan sesampainya di Universitas Indonesia kami adakan kelas-kelas literasi. Peserta yang hadir pun beragam usia dan semangat antuasias mereka yang membuat kami percaya masih banyak orang yang bergerak meningkatkan pendidikan literasi. 5. Kunjungan ke Museum #KitaBerwisataKitaBercerita Program ini kami lakukan setiap tahun sejak tahun 2017 di #museumdiTengahKebun yang terletak di Kemang Jakarta Selatan. Bukan hanya sekedar menikmati museum tapi kami juga mengadakan kelas menulis #TravelStory yang bekerjasama dengan komunitas Indonesia A-Z . Harapan kami lewat program #KunjunganKeMuseum makin banyak orang yang mau ke museum, belajar tentang hal-hal yang ada di museum serta belajar membagikan tulisan seru yang bisa ajak orang lain juga untuk datang ke Museum. 6. Mendongeng di RPTRA Setiap tahun kami mengunjungi RPTRA rekanan untuk mendongeng. Kami sangat senang dapat mendongeng di tengah anak-anak RPTRA. Project ini memang sangat sederhana dan belum dapat kami lakukan setiap bulan. Project ini juga dibantu oleh relawan Pendongeng sehingga menjadikan project ini belajar yang menyenangkan. Dampak yang ingin kami capai, bagaimana anak-anak juga mendapatkan pendidikan karakter lewat dongeng kami sampaikan begitupun kakak kakak Relawan Pendongeng dapat belajar bagaimana mendongeng dapat menjadi media edukasi. Bagi kami program-program ini menjadi bagian pendidikan #NonFormal yang bisa membantu orang-orang dalam bidang Literasi. Kami percaya bahwa literasi membaca dan menulis menjadi dasar seseorang untuk belajar ilmu yang lain. Dampak yang kami harapkan, bahwa setiap program yang kami lakukan dapat menjadi bantuan bagi para peserta untuk terus berkembang menjadi lebih baik serta bagaimana mereka juga mampu menjadi #Changemakers yang bukan hanya mengembangkan kemampuan diri sendiri tapi juga dapat pribadi yang bermanfaat serta membantu atau memberikan hal baik yang kami berikan kepada yang orang lain lagi. Selain dapat menjadi pendidikan #NonFormal maupun membantu orang-orang, tentunya kami juga berharap bahwa nantinya #Membaca menjadi sebuah #Budaya atau #GayaHidup orang Indonesia, sehingga semakin kita kuat melawan #Hoaks.
heart

Hearts

heart

Komentar

Komentar

Done
Download aplikasi Campaign #ForABetterWorld untuk dunia yang lebih baik
Tingkatkan dampak sosialmu dan mari mengubah dunia bersama.
img-android
img-playstore
img-barcode
img-phone
img-phone