#ForABetterWorldID

Nggak cuma Kokom, ini dia daftar kucing yang berhasil ‘naik pangkat’!

profile

campaign

Update

​Halo Changemakers 💙

Kamu pasti udah nggak asing lagi dengan hewan kecil yang lucu, menggemaskan, dan kadang menyebalkan bernama kucing, kan? Apalagi sekarang kucing makin hits sejak diangkat menjadi karyawan berbagai instansi! Sebut aja Kokom seekor kucing yang baru aja naik pangkat jadi karyawan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Eits, ternyata  nggak cuma Kokom, loh! Ada deretan kucing lainnya yang sukses ‘naik pangkat’ di tempat mereka bekerja. Langsung cek di bawah ini, ya!

Kokom, Kucing Kementerian PUPR

Kokom adalah kucing yang lagi trending dibahas oleh netizen karena baru aja diangkat menjadi karyawan Kementerian PUPR. Salah satu topik yang bikin netizen kepo adalah nama lengkap Kokom yang ternyata bernama “Ceuceu Kokom Karedok Leunca Harum Mewangi Sepanjang Jalan, Bendungan, dan Perumahan”. Nggak cuma namanya yang sepanjang jalan kenangan, Kokom pun juga digaji secara resmi, loh! Dilansir dari Twitter Kementerian PUPR, Kokom disebut nggak bekerja secara gratis mengingat beban pekerjaan yang cukup berat. Oleh karena itu, Kokom diberi tunjangan berupa dry food dan belaian kasih sayang dari karyawan lainnya. Unik banget, ya?

image

Source: Editorial Kaltim

Soleh, Kucing Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Serpong

Selanjutnya dari instansi pajak terdapat Soleh yang telah diangkat menjadi karyawan tetap! Uniknya, Soleh mempunyai jabatan sebagai “Penyuluh Ahli Meow” di KPP Serpong. Tugas Soleh adalah berpatroli keliling ruangan untuk menyapa setiap karyawan dan tamu serta mengajak orang untuk membelainya. Aksi Soleh yang menggemaskan ini mendukung setiap orang untuk membawakan makanan seperti dry food untuk Soleh. Fakta lain dari Soleh, ternyata dia suka sekali berada di ruangan kepala kantor yang memiliki aquarium. Udah berasa karyawan beneran ya, Soleh!


image

Source: Detik News

Enok, Kucing Bank Mandiri

Dari sektor BUMN perbankan, kini kucing bernama Enok juga telah menjadi karyawan! Kucing dengan pangkat Karyawan Bank Mandiri ini juga memiliki aktivitas rutin mulai dari masuk kantor, cek suhu, bahkan sampai bekerja di depan laptop. Sebagai tanda pengenal, Enok pun dilengkapi kalung kucing yang berfungsi sebagai lanyard status karyawannya. Seru ya jadi Enok!


image

Source: Tiktok @kucingku7484

Kristin, Kucing LRT Sumatera Selatan

Berbeda pulau dengan kucing-kucing lainnya, Kristin juga berhasil menaklukan dunia karier dengan menjadi karyawan LRT Sumatera Selatan! Kristin diberikan jabatan sebagai Pengelola Perkucingan di Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumatera Selatan. Sebagai kucing sekaligus karyawan, kamu bisa cek aktivitas sehari-hari Kristin lewat Instagram @krisstina_lrtss, ya!


image

Source: Kompas.com

Yoso, Kucing Balai Kota DKI Jakarta

Terakhir, ada  kucing lokal yang menjelma jadi karyawan di Balai Kota DKI Jakarta bernama Yoso! Yoso baru aja diangkat menjadi karyawan tetap pada Desember 2022 lalu dari jabatan sebelumnya sebagai penguasa Balai Kota DKI Jakarta. Wah, Yoso hebat, ya! Kamu juga bisa cek aktivitas Yoso dan kucing Balai Kota DKI Jakarta lainnya lewat Instagram @balaicatto.


image

Source: IDN Times

Itu dia kucing-kucing yang berhasil menduduki jabatan strategis di berbagai instansi Indonesia. Champ seneng banget bisa lihat kucing lokal menghibur kita sekaligus melihat hidup mereka yang ikutan layak karena lingkungannya. Jangan lupa untuk selalu berbuat baik kepada kucing serta hewan lain di sekitar kita agar nasib mereka menjadi lebih indah! Kalau kamu sendiri paling suka sama hewan apa nih? Yuk, share di kolom komentar di bawah!


Referensi:

https://www.kompas.com/tren/read/2023/01/07/112500465/4-kucing-yang-resmi-jadi-pegawai-di-instansi-pemerintah-dan-bumn-dari-soleh?page=all

https://indotnesia.suara.com/read/2023/01/07/111601/saingi-sarjana-berikut-deretan-kucing-yang-diangkat-jadi-karyawan


heart

Hearts

heart

Komentar

Komentar

Done
Download aplikasi Campaign #ForABetterWorld untuk dunia yang lebih baik
Tingkatkan dampak sosialmu dan mari mengubah dunia bersama.
img-android
img-playstore
img-barcode
img-phone
img-phone