Halo, Changemakers!
Kamu pasti pernah dengar, dong, festival musik Coachella? Yaps, festival musik tahunan yang memadukan art festival diadakan di Empire Polo Club di Indio, California, di Lembah Coachella di Gurun Colorado. Nah, di tahun 2022 ini, Coachella akhirnya kembali diadakan setelah 2 tahun vakum karena pandemi COVID-19, Changemakers! Ada beberapa momen yang patut dikenang oleh para penggemar di Coachella kali ini, mulai dari BROCKHAMPTON yang menggelar pentas terakhirnya, reuni dadakan 2NE1, hingga visual Monas yang ditampilkan oleh Rich Brian di hadapan ribuan penonton. Seru!
Eh, selain Rich Brian, ternyata ada lagi, loh, musisi Indonesia yang pernah turut mewarnai pergelaran Coachella. Penasaran siapa aja musisi itu? Yuk, langsung aja cek daftarnya!
Rich Brian
Pertama, yang juga udah Champ sebut, yaitu Rich Brian! Penyanyi bernama asli Brian Imanuel Soewarno ini hadir di Coachella 2022. Sebelum memulai penampilannya, Brian mengenalkan dirinya dengan kalimat, “Saya Rich Brian dari Jakarta, Indonesia.”
Sumber gambar: Amy Harris/Invision/AP/Amy Harris
Sebelum menampilkan setlist di hadapan penggemarnya, Rich Brian juga sempat mengikuti sebuah wawancara dan menyebut inspirasi terbesarnya untuk berani berkarir di kancah internasional: Joe Taslim. Baginya, melihat seorang warga Indonesia mampu tampil di salah satu film Fast & Furious, salah satu franchise film terbesar dunia, adalah salah satu momen paling besar di masa kecilnya.
NIKI
Satu hari sebelum penampilan Rich Brian, Coachella 2022 diramaikan dengan penampilan dari NIKI. Hal ini juga menjadi momen bersejarah, karena NIKI mampu menjadi musisi perempuan pertama asal Indonesia yang tampil di Coachella, loh!
Sumber gambar: Getty Images via AFP/FRAZER HARRISON
Selain itu, salah satu momen yang cukup bikin warga Indonesia merinding adalah ketika penyanyi kelahiran Jakarta ini membawakan lagu Sempurna karya band Andra & The Backbone. “Lagu ini khusus untuk keluarga dan negaraku,” kata NIKI sebelum menyanyikan lagu Sempurna, membuat lagu romantis ini menjadi lagu berbahasa Indonesia pertama yang dibawakan di Coachella. Kau begitu sempurna ~
Warren Hue
Satu lagi musisi solo asal Indonesia yang kedapatan manggung di Coachella 2022 adalah Warren Hue, yang tergabung dalam label 88Rising yang sama dengan Rich Brian dan NIKI.
Sumber gambar: Getty Images via AFP/KEVIN WINTER
Musisi kelahiran tahun 2022 ini pun juga menjadi pembuka dari set Head in the Cloud buatan 88Rising di festival musik ini dan berkesempatan untuk menampilkan single terbarunya tahun ini, RUNWAWAY W ME.
Dougy Mandagi
Ternyata, jauh sebelum Rich Brian, NIKI, dan Warren Hue mencicipi panggung Coachella, udah ada musisi Indonesia lain, loh, yang manggung di Coachella. Orang itu adalah Dougy Mandagi dari band Temper Trap.
Sumber gambar: Adrian Putra/bintang.com
Dougy adalah vokalis sekaligus gitaris dari grup musik asal Australia, The Temper Trap. Dia bersama bandnya sempat manggung di Coachella 2010 dan membawakan lagu hits mereka, Sweet Disposition.
Melihat musisi-musisi ini mampu membawa nama Indonesia tampil di festival musik terbesar di Amerika Serikat ini tentu menimbulkan kebanggaan tersendiri buat kita, Changemakers. Kita pun jadi tersadar, musisi Indonesia juga mempunyai potensi musik yang luar biasa dan bisa bersaing di kancah internasional.Oleh karena itu, kita harus mampu menjaga potensi ini dan memastikan semua anak Indonesia mampu memenuhi potensinya secara optimal dan turut mengharumkan nama Indonesia di kancah mancanegara, salah satunya bisa melalui pendidikan yang baik.
Nah, kamu bisa banget, nih, ikut serta di Challenge-Challenge di bawah ini, untuk memajukan pendidikan Indonesia dan membantu putra-putri bangsa ini mencapai mimpinya masing-masing!
Eh, kalau dari Changemakers sendiri, ada enggak, sih, musisi Indonesia lainnya yang kualitasnya enggak kalah keren dengan musisi internasional? Yuk, bagi-bagi isi playlist kamu di kolom komentar di bawah biar Changemakers lainnya tahu musisi Indonesia yang keren-keren! 💙
Referensi:
https://www.parapuan.co/read/533242057/intip-momen-rich-brian-bawa-monas-ke-panggung-coachella-2022