#ForABetterWorldID

Ini Bedanya Miracle In Cell No.7 Versi Korea dan Indonesia!

profile

campaign

Update

​Hai, Changemakers!


Happy weekend, ya.πŸŽ‰ Lagi pada ngapain, nih? Buat yang lagi gabut, Champ mau ajak kamu nonton film. Soalnya nggak berhenti-hentinya film Indonesia yang bagus dan seru, terus bergantian tayang di bioskop. Mulai dari genre horor, heist, sampai comedy pun ada! Kebetulan banget minggu ini mulai tayang film dengan genre drama dan comedy yang cocok kalian tonton bersama keluarga, karena film ini aman ditonton untuk semua umur, loh.Β 


Udah ada yang tau apa judul film-nya? Yups, judulnya Miracle In Cell No.7. Buat beberapa dari kalian mungkin udah pernah nonton versi dari negara aslinya, yaitu Korea Selatan. Iya, film Miracle In Cell No.7 di-remake menjadi versi Indonesia. Dengan menggandeng beberapa nama bintang papan atas seperti Vino G. Bastian, Tora Sudiro, Indro Warkop, Denny Sumargo, Bryan Domani, Mawar Eva De Jongh, dan beberapa aktor lainnya, film ini cukup menjanjikan kualitas yang nggak kaleng-kaleng!
image

Film-nya Tentang Apa?


image

Miracle In Cell No.7 versi Korea yang diangkat dari kisah nyata dan tayang pada tahun 2013 menceritakan tentang seorang pria dengan disabilitas intelektual bernama Yong Goo (Ryu Seung Ryeong). Ia mempunyai anak perempuan bernama Ye Seung yang sangat ia cintai. Suatu hari, Yong Goo dituduh melakukan pelecehan dan membunuh seorang anak perempuan. Yong Goo kemudian dipenjara dan dijatuhi hukuman mati. Di dalam penjara, ia berbagi ruangan dengan nomor 7 bersama lima orang narapidana lain. Karena Yong Goo pernah menyelamatkan nyawa teman satu selnya, kelima narapidana yang menjadi teman Yong Goo berusaha membantunya untuk bisa bertemu lagi dengan putrinya, Ye Seung. Tingkah lucu Yong Goo dan teman-temannya, diselingi dengan momen penuh haru sukses bikin orang yang menontonnya berlinangan air mata. Hmm, terus bedanya Miracle In Cell No. 7 versi Korea dan Indonesia apa, ya? Nah, ini beberapa perbedaannya!


image

  1. Pekerjaan Tokoh Utama

Dalam film versi Indonesia, tokoh utama yaitu Dodo Rozak (Vino G. Bastian) merupakan seorang penjual balon. Sementara itu dalam versi KorSel, ia berprofesi sebagai juru parkir. Meskipun pekerjaannya berbeda, tokoh utama ini sama-sama diceritakan memiliki disabilitas.


  1. Hukum dalam Film

Film Miracle In Cell No.7 berkaitan dengan persoalan hukum. Jelas aja, hukum di Korea Selatan dan Indonesia berbeda. Dalam versi Indonesia, disebutkan akan memakaiΒ  hukum yang fiktif dan nama penjara fiktif di dalam film untuk menghindari ketersinggungan beberapa pihak.


  1. Latar Tempat Tinggal

Perbedaan dalam film versi Korea Selatan dan Indonesia juga terlihat dari tempat tinggal sang tokoh. Dalam versi Korea, diceritakan tokoh utama beserta putrinya tinggal di pemukiman yang sepi. Sementara itu, dalam versi Indonesia berlatar tempat tinggal di pemukiman padat penduduk yang ada di pinggir jalur rel kereta api.


Pastinya ada beberapa perbedaan lain dalam film versi Korea, karena dalam versi Indonesia akan lebih menyesuaikan dengan negara kita ya, gengs. Meskipun begitu, nggak akan mengurangi keseruan film ini! Buat kalian yang udah kepo banget sama film ini, bisa langsung nonton di bioskop terdekat rumah kalian, hihi. Happy watching!


Referensi:

https://www.jawapos.com/entertainment/music-movie/03/09/2022/simak-perbedaan-film-miracle-in-cell-no-7-versi-indonesia-dan-korea/

https://tirto.id/sinopsis-dan-pemeran-film-miracle-in-cell-no-7-versi-indonesia-gv54


heart

Hearts

heart

Komentar

Komentar

Done
Download aplikasi Campaign #ForABetterWorld untuk dunia yang lebih baik
Tingkatkan dampak sosialmu dan mari mengubah dunia bersama.
img-android
img-playstore
img-barcode
img-phone
img-phone